PERSADARIAU, KAMPAR – Praktisi hukum kondang di Riau, Firdaus, S. Ag., SH., MH dikabarkan ikut maju dalam kontestasi pemilihan anggota legislatif di DPRD Kabupaten Kampar pada Pemilu 2024 mendatang.
Pengacara beken yang juga seorang pengusaha tersebut memantapkan pilihan alat perjuangan bersama partai besutan Surya Paloh yang juga pengusung Annis Baswedan, Partai Nasdem untuk mengantarkan nya menuju DPRD Kampar.
Pria yang akrab disapa dengan panggilan Ocu Pidau itu mengatakan keinginannya berkecimpung dalam dunia politik tak lain karena rasa empatinya terhadap perekonomian kesejahteraan masyarakat yang masih belum merata.
” Saya ingin masuk ke dalam sistim biro krat, agar saya bisa menyampaikan atau menyalurkan Inspirasi masyarakat, baik bidang pembangunan secara Pisik mau pun SDM. Tapi yang jelas bagai mana kehidupan masyarakat harus meningkat dari kemiskinan kepada berkecukupan,” kata Ocu Pidau, Ahad (14/5/2023).
Alumni Pondok Pesantren Daarun Nahdhah Thawalib Bangkinang itu memiliki pandangan konkrit yang nantinya akan dilakukannya untuk memaksimalkan kemaslahatan masyarakat di Bumi Serambi Mekah itu.
Firdaus mengatakan setidaknya ada beberapa poin utama yang menurutnya perlu menjadi konsentrasi bagi dirinya kedepan, jika amanah menjadi legislator diembannya.
Konsen saya itu untuk membangun kampung, memperjuangkan keadilan bagi masyarakat dan hak-hak ulayat. Memajukan pendidikan baik infrastruktur maupun SDM pendidik, terutama kesejahteraan guru-guru,” bebernya.
Konsultan hukum, Firdaus atau Ocu Pidau diketahui maju dari Dapil 5 terdiri dari dua kecamatan, Kec. Siak Hulu dan Perhentian Raja.
penulis: FA