PERSADARIAU, ROHIL – Keberadaan berbagai macam perjudian semakin menjamur di Kabupaten Rokan Hilir (Rohil). Bahkan, untuk bermain judi, kita tidak perlu khawatir karena sudah dijamin aman.
Kuat dugaan, seluruh kegiatan perjudian di ibu kota Rohil itu dibekingi para oknum-oknum nakal berseragam, tapi tidak pernah menggunakan seragamnya saat diarena perjudian.
Ironisnya lagi, posisi arena perjudian tidak jauh dari Mapolsek Bangko dan Kantor bantu utama Polres Rohil serta kediaman Dinas Bupati Rohil. Kenapa instansi terkait diam membisu tanpa ada tindakan. Padahal, instruksi Kapolri jelas, lawan dan sikat semua bentuk perjudian apa pun itu.
“Instruksi Kapolri mungkin hanya untuk Jakarta serta kota-kota besar lainya. Nyatanya, judi di Bagansiapiapi makin menjamur. Mungkin instruksi Pak Kapolri enggak sampai kesini. Karena Bagansiapiapi daerah terpencil,” ujar salah seorang warga, saat berbincang dengan awak media, baru-baru ini, di Bagansiapiapi.
Selain arena judi dadu di seputaran Mapolsek Bangko, pria paruh baya yang menggunakan peci berwarna hitam itu juga mengungkapkan arena judi terlengkap yang ada arena sabung ayam, meja ikan dan guncang dadu, posisinya diujung jalan perdagangan, masuk gang sedikit.
“Disitu lebih lengkap jenis perjudiannya. Melarang bermain judi kita tidak bisa. Jadi, ya menghimbau aja sekalian kepada masyarakat yang hobi berjudi datang aja kekota Bagansiapiapi,” keluhnya.
Kefrustasian pria paruh baya itu bukan tanpa landasan yang kuat, dia tidak sungkan-sungkan menceritakan perihal miris yang menimpah anak kandungnya sendiri lantaran pernah ikut terjerumus Judi, Pasal 303 KUHP.
“Waktu anak saya terlibat perjudian, saya selalu sholat tahajud mohon kepada Allah SWT agar anaknya bisa lepas dari racun judi. Anak saya hampir bercerai berai lantaran gaji yang diterima tak pernah sampai kerumah untuk ke anak istrinya,” paparnya.
Selain mendo’a anak laki-lakinya lepas dari jeratan hukum 303 KUHP itu, dirinya juga selalu berdoa agar perjudian yang ada di Ibu Kota Bagansiapiapi ditutup selama-lamanya dan bila perlu dibumi hanguskan. Lantaran, sudah sangat meresahkan masyarakat bahkan bisa menyebabkan suami istri bercerai.
“Julukan kabupaten Rohil ini Seribu Kubah, nauzubillah minzalik malah didalamnya banyak dan menjamur bermacam ragam perjudian. Kita tahu sama tahulah, siapa oknum nakal yang membekingi,” jelasnya.
Sementara itu, Kapolri Jenderal Listyo Sigit, dengan tegas agar seluruh jajarannya menindak tegas segala bentuk perjudian dimana pun berada.
“Kalau tak bisa menumpas perjudian itu semua, maka kepala pimpinannya akan saya potong. Bukan ekornya,” kata Kapolri Sigit, seperti dilansir berbagai media.
Sementara itu, Kapolda Riau Irjen M Iqbal berhasil dan terbukti menindak tegas para pelaku perjudian.
Bahkan, sindikat perjudian olnie kelas kakap pun telah dibasmi Polda Riau dan telah menyita berbagai jenis aset yang diperkirakan mencapai Miliaran Rupiah dengan jeratan TPPU. ***